Buka platform Windows Tampilkan ikon platform
Buka platform Windows Buka platform Mac Buka platform Android
Ikon CPU-Z

CPU-Z

2.10
11 ulasan
10.2 M unduhan

Semua informasi tentang perangkat keras yang digunakan PC Anda

Iklan
Hapus iklan dan lainnya dengan Turbo
Ikon Alberto García
Direviu oleh
Alberto García
Developer’s Operations and Support

CPU-Z adalah salah satu program yang paling banyak digunakan di seluruh dunia untuk mendapatkan semua informasi mengenai perangkat keras PC, baik laptop maupun desktop. Secara khususnya, Anda bisa mendapatkan detail mendalam mengenai prosesor, motherboard, RAM, dan kartu grafik Anda.

Dari prosesor, Anda dapat mengambil data yang penting, seperti model, voltase, litografi, frekuensi, memori cache, dan soket yang digunakan. Berkat semua informasi ini, Anda dapat memantau prosesor Anda dan memeriksa apakah, misalnya, pengaturan overlock atau underlock yang telah Anda modifikasi telah diterapkan dengan benar.

Iklan
Hapus iklan dan lainnya dengan Turbo

Untuk motherboard, Anda dapat mencari tahu model persisnya, teknologi PCI-Express yang didukungnya, chipset yang digunakan, dan versi BIOS yang telah Anda instal.

Adapun untuk RAM, Anda dapat melihat frekuensi operasinya, latensi, memastikan apakah Anda telah menerapkan profil XMP, dan berapa jumlah tegangan setiap modul saat beroperasi. Berkatnya, Anda dapat melihat apakah Anda telah menerapkan profil performa yang tepat, serta apakah pengaturan overlock telah diatur. Anda juga dapat mencari tahu model persis RAM jika Anda ingin membeli modul yang sama dan meningkatkan kapasitasnya.

Model kartu grafik, litografi, cip GPU spesifik yang dilengkapi, frekuensi memori, teknologi memori, dan bus width juga dapat dilihat.

Selain informasi mendetail mengenai perangkat keras komputer, CPU-Z menyertakan benchmark untuk menguji performa prosesor Anda. Pengujian ini memungkinkan Anda memeriksa performa prosesor dalam satu dan multitugas. Ia juga mempunyai pengujian stres untuk memeriksa stabilitas overlock dan suhu maksimum yang mampu dicapai prosesor.

Jika Anda ingin mengetahui setiap detail tentang perangkat keras PC Anda, janganlah ragu untuk mengunduh CPU-Z.

Diterjemahkan oleh Uptodown Localization Team

Pertanyaan umum

Data perangkat keras apa saja yang CPU-Z beri tahu kepada Anda?

CPU-Z memberi tahu kepada Anda detail lengkap perangkat-perangkat keras pada PC, termasuk data prosesor, kartu grafis, RAM, dan motherboard. Di antara data yang tersedia, Anda dapat menemukan frekuensi, voltase, model yang tepat, dan banyak lagi.

Apakah informasi yang diberikan oleh CPU-Z dapat diandalkan?

Ya, informasi yang diberikan oleh CPU-Z sepenuhnya dapat diandalkan. Anda dapat memeriksa apakah Anda telah melakukan overclock komponen dengan benar, mengetahui nomor model yang tepat dari suatu produk, atau melihat chipset motherboard untuk mengetahui apakah prosesornya dapat diganti dengan yang lebih baik.

Apakah CPU-Z bermanfaat?

Ya, CPU-Z adalah software sangat bermanfaat yang dikembangkan oleh perusahaan asal Prancis, CPUID. CPU-Z mendukung sebagian besar prosesor dan motherboard di pasaran, yang dengannya Anda dapat mengetahui data perangkat-perangkat keras dari komputer yang sangat lama atau sangat baru karena basis datanya selalu diperbarui.

Apakah CPU-Z aman?

Ya, CPU-Z adalah program yang sepenuhnya aman. Program ini hanya memberikan informasi tentang perangkat keras komputer Anda, tetapi Anda tidak dapat membuat perubahan pada pengaturan, seperti frekuensi atau tegangan, yang membuat komputer Anda tidak stabil. Segmen benchmark program ini menyertakan tes stres yang dapat menyebabkan suhu PC Anda meningkat.

Informasi tentang CPU-Z 2.10

Lisensi Gratis
Sistem Op. Windows
Kategori Info Sistem
Bahasa B.Indonesia
Penerbit CPUID
Unduhan 10,183,061
Tanggal 12 Jul 2024
Rating Konten Tidak ditentukan
Iklan Tidak ditentukan
Mengapa aplikasi ini dipublikasikan di Uptodown? (Informasi lebih lanjut)
Iklan
Hapus iklan dan lainnya dengan Turbo

Versi terdahulu

exe 2.09 16 Feb 2024
exe 2.08 27 Sep 2023
exe 2.06 16 Agt 2023
zip 2.05 1 Mar 2023
exe 2.03 19 Okt 2022
exe 2.02 31 Agt 2022
Tersedia untuk platform lain

Nilai Aplikasi ini

Reviu aplikasi
Ikon CPU-Z

Penilaian

4.5
5
4
3
2
1
11 ulasan

Komentar

Lihat yang lainnya
crazyyellowlychee40305 icon
crazyyellowlychee40305
1 bulan lalu

Sol aku hijamijono

Like
Balas
massivegreenant69072 icon
massivegreenant69072
pada 2023

program yang sangat bagus

1
Balas
proudwhitepig67990 icon
proudwhitepig67990
pada 2023

Modifikasi DEFRAG untuk menangani hard disk berkapasitas tinggi Modifikasi DBLSPACE dan perbaiki beberapa cacatnya di versi sebelumnya Modifikasi SMARTDRV untuk digunakan dengan cakram optik Meningkat...Lihat yang lainnya

2
Balas
clevergreymango31187 icon
clevergreymango31187
pada 2022

aplikasi hebat

2
Balas
modernpinklion29478 icon
modernpinklion29478
pada 2022

bagus banget programnya

Like
Balas
proudsilverdove14946 icon
proudsilverdove14946
pada 2020

terlalu bagus untuk mereka yang bekerja dengan informatika

18
Balas

CPU-Z artikel terkait

Ikon CPU-Z Portable
Melihat informasi sistem secara mendetil
Ikon Geekbench
Melakukan uji kinerja untuk PC Anda
Ikon Cinebench
Periksa kinerja prosesor komputer Anda
Ikon UserBenchmark
Periksa status PC Anda dalam waktu kurang dari semenit
Ikon Prime95
Menguji performa komputer Anda
Iklan
Hapus iklan dan lainnya dengan Turbo
Ikon SpeedFan
Kontrol kipas dan suhu PC Anda
Ikon Everest Ultimate Edition
Analisa PC Anda: perangkat lunak, perangkat keras, dan konfigurasinya
Ikon Smarter Battery
Merawat baterai laptop Anda
Ikon SiSoftware Sandra Lite
Wawasan dan analisis terperinci tentang PC Anda
Ikon Flitskikker
Martijn van Berkel
Ikon PRTG
Paessler AG
Ikon FanCtrl
lich426
Ikon BATExpert
KC Softwares
Ikon SpeedFan
Kontrol kipas dan suhu PC Anda
Ikon HP Smart
Aplikasi resmi HP untuk mengelola printer
Ikon GPU-Z
Memantaui fitur utama kartu grafis Anda
Ikon Speccy - System Information
Apa yang ada di dalam komputer Anda? Speccy tahu jawabannya
Ikon Revo Uninstaller Pro
Mencopot program yang terinstal, bahkan yang sulit dicopot sekalipun
Ikon FurMark
Mengetes kartu video dengan berbagai tes analitik
Ikon Fan Control
Kontrol kecepatan kipas PC Anda
Ikon Quick CPU
CoderBag